Pages

Senin, 02 Februari 2015

Kesalahan yang Sering Dilakukan Saat Olahraga


         Banyak orang yang telah menyadari pentingnya olahraga pada kesehatan tubuh. Namun, tak banyak yang dapat melakukan olahraga dengan cara yang benar. Padahal, jika berolahraga dengan cara yang salah. Bukan malah tubuh sehat yang didapat, tapi sakit, cedera yang didapat. Serta waktu juga dapat terbuang sia-sia.

Rugi banget kan, niatnya mau olahraga supaya sehat. Tapi karena melakukan kesalahan-kesalahan saat olahraga. Malah memberi dampak buruk pada tubuh. Apa saja kesalahan-kesalahan yang sering dilakukan saat olahraga? Berikut beberapa Kesalahan yang Sering Dilakukan Saat Olahraga :
Berlebihan Mengayun Lengan
Mengayun lengan secara berlebihan atau liar bisa menyebabkan sakit punggung, karena gerakan jangka panjang ini berkontribusi terhadap tekanan di punggung. Bahkan terlalu lebar melangkah juga bisa menyebabkan adanya rotasi berlebihan di panggul dan tulang belakang.

Menggunakan Sepatu Tidak Tepat
Tidak hanya menyebabkan rasa tidak nyaman, menggunakan sepatu dengan ukuran yang salah juga bisa berdampak bagi punggung, pinggul dan lutut. Untuk itu gunakan sepatu dengan ukuran yang pas, dan lebih baik jika menggunakan sepatu khusus untuk lari.

Pola Berlari yang Asimetris
Kondisi ini membuat seseorang menempatkan tekanan lebih di salah satu sisi tubuh dibanding yang lainnya. Untuk mengetahuinya, dengarkan suara berjalan kamu, karena suara ini bisa memberitahu cara berjalan seseorang. Jika hal ini terus berlanjut, akan bisa menimbulkan rasa sakit.

Tidak melakukan pemanasan
Melakukan pemanasan sebelum berolahraga wajib hukumnya. Namun terkadang kerap diabaikan sejumlah orang. Meski sepele, pemanasan dapat mengurangi risiko terkena cedera atau kram pada otot saat berolahraga. Oleh karena itu, sebelum berolahraga sebaiknya lakukan perenggangan otot atau pemanasan meski beberapa menit saja.

Minum Air
Upayakan selama berolahraga kamu tidak kehausan. Bila kamu mulai terasa cape atau lelah, beristirahatlah sejenak dan segera minum air untuk mengganti cairan tubuh yang terbuang. Jika tubuh kamu kekuarangan air, selain dapat mengalami dehidrasi juga dapat menyebabkan pusing dan kram.

Tergesa-gesa mengangkat beban
Bila kamu memilih olahraga angkat beban, lakukanlah secara bertahap. Sesuaikan dengan kemampuan kamu dan perkirakan waktu yang tepat. Hal ini untuk menghindari risiko cedera dan nyeri otot.

Kesalahan teknik saat berolahraga
Salah teknik ketika melakukan olahraga tertentu dapat menyebabkan cedera otot dan pegal di tubuh. Misal kesalahan melengkungkan punggung saat melakukan bench press dan melakukan deadlift dengan membungkuk terlalu jauh merupakan kesalahan umum yang sering terjadi.

Olahraga dalam kondisi perut kosong
Banyak orang berpikir bahwa olahraga dengan perut kosong akan membuat pembakaran lemak lebih efektif. Namun itu pemikiran keliru dan justru malah merugikan tubuh.
Olahraga dalam kondisi lapar akan mengurangi intensitas latihan. Pada akhirnya akan mengurangi total kalori yang terbakar. Kekuatan otot yang berkurang juga membuat tubuh kehilangan energi untuk membakar lemak lebih banyak. Idealnya, makan sekitar 30 menit sebelum kamu berolahraga.

Olahraga tanpa tujuan
Sangat disayangkan jika kamu pergi ke pusat kebugaran tanpa tujuan jelas. Kamu mungkin datang ke gym untuk berjalan santai di treadmill, mengangkat beban ringan, dan hanya melihat pengunjung lain. Kegiatan ini hanya membuang waktu dan tidak bermanfaat bagi kamu.

Berolahraga Tidak Rutin
Banyak orang berolahraga hanya sekali ataupun dua kali seminggu. Kebanyakan pada hari minggu. Hal ini tentu tidak baik dan tidak akan memberikan hasil yang maksimal. Diibaratkan kamu melewatkan makan siang dan sarapan, apakah kamu bisa menebusnya dengan makan malam yang ekstra di malam hari, tentu tidakkan. Hanya dengan berolahraga secara konsisten dan teratur, maka hasil yang diinginkan dapat diraih.

Tidak Melakukan Pelemasan dan Cooling down Setelah olahraga
Setelah melakukan olahraga yang keras, banyak orang langsung beristirahat atau langsung mandi tanpa melakukan pendinginan. Hal ini salah, Tunggulah detak jantung Anda kembali normal, lakukan beberapa teknik relaksasi untuk mengurangi risiko cedera.


Sumber : http://riandaprayoga.blogdetik.com/2014/kesalahan-yang-sering-dilakukan-saat-olahraga/

Benefit Air Kelapa

Segudang Manfaat Air Kelapa Hijau


Kelapa hijau lebih dikenal dengan sebutan Degan Ijo di kalangan masyarakat Jawa. Walaupun agak susah untuk membedakan jenis kelapa hijau dengan jenis yang lain, namun rasa air kelapa hijau sangat berbeda. Ketika dibelah, daging kelapa hijau berwarna merah muda. Airnya agak pahit dan tidak sesegar air kelapa jenis lain, misalnya air kelapa muda yang terasa manis walau tidak dicampur dengan gula. Manfaat air kelapa hijau dianggap lebih istimewa daripada air kelapa jenis lain. Hal ini dikarenakan, kandungan tannin (zat anti racun) dalam air kelapa hijau lebih tinggi. Tannin adalah suatu senyawa yang dipercaya mampu menawar racun. Tak heran apabila anak terserang demam atau alergi, para orang tua kerap meminumkan air kelapa hijau kepada anaknya.

Berikut ini beberapa manfaat air kelapa hijau :

  1. Pada penderita muntaber, disentri dan diare, air kelapa hijau berguna untuk melancarkan pencernaan, menyembuhkan radang lambung dan mencegah dehidrasi. Terlebih karena nilai gizi dan mineral dalam air kelapa sangat bagus untuk fase penyembuhan dan pemulihan. Anda yang mengalami sembelit juga dapat memanfaatkan air kelapa.
  2. Manfaat air kelapa hijau lainnya adalah untuk membantu menyembuhkan panas dalam, demam dan demam berdarah. Perbanyaklah minum air kelapa, niscaya pasien demam berdarah akan mengalami kenaikan trombosit. 
  3. Air kelapa juga bermanfaat untuk kecantikan kulit yang diidamkan para wanita. Senyawa yang terkandung dalam air kelapa memiliki fungsi untuk membentuk jaringan kolagen. Mencuci wajah atau meminum air kelapa secara rutin dapat membantu menghilangkan jerawat, noda hitam di wajah, kerutan halus indikasi penuaan dini dan melembabkan kulit 
  4. Jika Anda mengalami kelebihan berat badan dan ingin melakukan diet, mengganti minuman yang biasa Anda konsumsi dengan air kelapa sangat disarankan. Air kelapa terkenal dengan kadar lemak dan gula yang rendah serta bebas kolesterol sehingga aman dikonsumsi penderita penyakit jantung dan diabetes.
  5. Campurlah air kelapa hijau dengan madu maka Anda akan mendapatkan ramuan penambah stamina tradisional yang aman dan ampuh. Terbukti mampu menambah gairah seksual bagi pasangan suami istri.
  6. Setelah melakukan olahraga dan pekerjaan berat, tubuh kita akan kehilangan banyak cairan. Kekurangan cairan dalam tubuh dapat menlemahkan fungsi organ tubuh. Air kelapa dipercaya mampu mengganti cairan tubuh yang hilang, sehingga kita terhindar dari bahaya dehidrasi.

Anda dapat menjadikan air kelapa sebagai minuman pengganti softdrink, namun sebaiknya mengkonsumsi air kelapa disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Memetik nilai manfaat air kelapa hijau sah-sah saja, namun hindari mengkonsumsi sesuatu terlalu berlebihan atau overdosis. Perbanyaklah asupan gizi dan vitamin yang bersumber dari sayuran dan buah-buahan.


Sumber : http://airkelapahijau.blogspot.com/2012/07/segudang-manfaat-air-kelapa-hijau.html